Keutamaan Mempelajari Alquran

”Sebaik-baik kamu adalah orang yang mempelajari Alquran dan mengajarkannya.” (HR. Bukhari)

Kewajiban Mencari Ilmu

”Mencari ilmu itu adalah wajib bagi setiap muslim laki-laki maupun muslim perempuan.” (HR. Ibnu Abdil Barr)

Raih Kebahagiaan Dunia-Akhirat dengan Ilmu

”Barang siapa yang menghendaki kehidupan dunia, dengan ilmu, dan barang siapa yang menghendaki kehidupan Akhirat, dengan ilmu, dan barang siapa menghendaki keduanya, dengan ilmu.” (HR. Turmudzi)

Kewajiban dan Keutamaan Menuntut Ilmu

”Barang siapa yang menempuh jalan untuk mencari suatu ilmu. Niscaya Allah memudahkannya ke jalan menuju surga.” (HR. Turmudzi)

Dua Warisan Rasul

”Telah aku tinggalkan kepadamu dua perkara kamu tidak akan tersesat selamanya, selama kamu berpegang teguh dengan keduanya, yaitu Kitabullah dan Sunah Rasul.”(HR. Hakim dan Lain-lain)

Rabu, 19 Juli 2017

Ketika Malas Menulis



TAK TERASA. Benar, tak terasa sudah setahun lebih tidak ada tulisan yang saya posting di blog ini. Bukan karena tidak ada ide mau menulis apa. Banyak ide yang sebtulnya ingin dituis, tapi entah mengapa belakangan ini saya malas menulis. Beginilah. Padahal, cita-cita awal saya membuat blog ini agar saya makin gairah menulis. Sebab, sudah ada tempat untuk menuangkan ide dan unek-unek. Atau, minimal sebulan sekali ada tulisan yang lahir dari tanganku dan diposting di blog ini.
------------------------------